Koboy Kampus, Film Berdasar Kisah Nyata Pidi Baiq Semasa Kuliah
Pelaku sekaligus sutradara kenamaan ini tentu memiliki standar tinggi akan hasil di dapat. Oleh karena itu kamu wajib tonton film Koboy Kampus untuk melihat lebih dalam sisi lain Pidi Baiq.
Sisi lain yang jarang atau mungkin tidak terekspos sebelumnya akan hadir dalam film ini. Film dengan genre drama diselingin komedi ini dipastikan akan menghibur dan memberi warna baru.
Dalam film kali ini sang sutradara memilih latar ITB tahun 90-an karena memang yang bersangkutan kala itu kuliah di Institut Teknologi Bandung. Bercerita tentang negara mini yang bernama Negara Kesatuan Republik The Panasdalam karena memang hanya seukuran ruang studio
Nama tersebut sengaja dipilih sebagai sarana berekspresi untuk menumpahkan kegelisahan di masa orde baru. Pidi Baiq dan kawan-kawan memilih jalur yang tak biasa daripada turun ke jalan.
Sepintas mungkin bisa ditebak, koboy kampus dapat diartikan sebagai anak laki-laki yang gemar berkeliaran dikampus. Menjadi mahasiswa bukan hanya duduk di bangku dan mendengar ceramah dosen.
Mereka lebih suka berkeliaran atau jadi koboy di kampus. Wajar kemudian bila kelompok ini tidak lulus tepat waktu. Bahkan ada diantara mereka yang baru menyelesaikan studi setelah 14 tahun. Luar biasa bukan!.
Kali ini untuk menuntaskan ambisnya Pidi Baiq menggandeng 69 Production dan MNC Pictutres. Para pemeran yang dipilih pun tak main-main mulai dari Jason Ranti yang lebih dulu dikenal sebagai seorang musisi.
Selanjutnya ada Ricky Harun, Bisma Karisma, David John Schaap, Miqdad Addausy, Vienny JKT 48, Steffi Zamora, Christina Colodam, Jennifer Lepas, Danilla Riyadi hingga Anfa Safitri. Semua pemain itu dipilih melalui casting yang tepat untuk menumbuhkan ruh didalamnya.
Dalam prosesnya para pemain ini pun dipertemukan dengan tokoh asli dalam kehidupan nyata. Tujuannya tak lain dan tak bukan tentu saja semakin memperkuat karakter masing-masing penokohan.
Guna memastikan film ini diterima publik dengan baik Pidi Baiq tak mau sendiri. Kali ini ia menggandeng Tubagus Deddy yang lebih senior dalam kancah sinema tanah air.
Ada kutipan atau quotes yang cukup menarik dimana dikatakan, ‘Kampusmu adalah kampusmu, tetap yang terbaik. Orang-orang harus tahu. Semuanya adalah romantisme, sisanya adalah perjuangan.”
Selain quotes kampusmu adalah kampusmu masih akan kamu temukan banyak kata-kata penuh makna lainnya. Terlebih bila kamu penasaran seperti apa ITB tahun 90-an maka kamu seolah akan berada di mesin waktu. Jangan lupa ajak sahabat terbaik karena di dalamnya bercerita tentang persahabatan dan serba serbi mahasiswa kala itu.
Pesan lain yang begitu terasa dari film ini adalah betapa pentingnya persatuan dan kesatuan. Karena tanpa hal itu maka suatu negara akan rentan terhadap perpecahan.
Penasaran seperti apa tangan dingin Pidi Baiq dimana sebelumnya ia mampu membuat film dan menembus jumlah penonton di angka 2 juta dalam hitungan hari. Ada baiknya kamu tonton langsung film ini yang serentak akan tayang per 25 Juli 2019.
Selami setiap cerita dan cermati setiap pilihan kata yang digunakan agar kamu tak menyesal. Oh ya bagi kamu yang kebetulan penasaran romantisnya Pidi Baiq dan anak era 90-an bisa dipastikan film Koboy Kampus adalah jawabannya.
Posting Komentar untuk "Koboy Kampus, Film Berdasar Kisah Nyata Pidi Baiq Semasa Kuliah"